16 Tips untuk Pemula di The Big Bad Wolf Sale Surabaya 2017

Tahun 2016 kemaren saat ada event BBW di Surabaya, semua orang pada heboh. Disepanjang wall Facebook misalnya, saya masih ingat isinya keriuhan, keramaian, dan kompetisi yang luar bisa untuk para pembuku buku saat melaporkan kondisi ditempat BBW berlangsung. Mereka rela antri berjam-jam, ada yang menyebut istilah “kalap” atau hilang kesadaran untuk semakin bernafsu membeli buku tanpa berfikir panjang lagi. Saya ketika tau itu? Lempeng-lempeng aja Sodara haha. Biasa aja. Dan ketika ada berita bahwa hari pertama buka pengunjung membludak, saya malah “Ah masak sih segitunya banget. Khan kebanyakan buku impor, khan bukunya berbahasa Inggris, ah emang aku ngerti” *alis naik satu



Saat itu anak saya usia 7 bulanan. Dan otomatis urusan saya sama anak kebanyakan meliputi dunia per-ASI-an dan per-MPASI-an semata. Masalah buku, yah bukan prioritas utama. Saya hanya sering menyanyi untuk anak saya.

Sampai akhirnya saya mengenal buku anak, ketika dia akhirnya antusias dengan boardbook yang saya bacakan, ketika tiada malam tanpa mendongeng. Ketika buku yang saya belikan pasti menarik hati anak saya. Saya jadi menunggu event BBW. Anak saya jadi keranjingan sama buku. Tau enggak, bangun tidur bukan kuterus mandi dan tidak lupa menggosok gigi. Tapi langsung ambil buku, dan mainin fitur-fitur yang ada di buku sambil bertanya gambar-gambar didalamnya. Fitur buku kesukaan anak saya misalnya sentuh rasa, buka tutup, dorong tarik, putar geser dan jenis buku pop up. Gimana anak saya gak seneng sama buku interaktif macam gini.  

Sayangnya buku lokal masih sangat jarang dengan buku-buku fitur diatas. Kebanyakan buku impor. Saya pernah jalan-jalan ke Periplus dan memesan satu buku impor (tipis pula) harganya sekitar 240ribuan. *yaiyalah buku impor. Dan disana saya cuma bisa elus-elus buku Montessori yang saya pengen, tapi lihat harga jadi melipir cantik. *gak pakek maju mundur

Tibalah event BBW kembali hadir di Surabaya untuk kedua kalinya. Saya langsung semangat 45. Kenapa? Karena semua buku akan didiskon sampai 80%.  Inilah surganya para pecinta buku. Saat itu ada pendaftaran tiket pre sale atau undangan VIP yakni bisa masuk pameran buku sehari sebelum dibuka untuk umum. Mereka dari member BBW, pemenang kuis, blogger dan vlogger. Untuk blogger dan vlogger akhirnya ada 88 orang yang terpilih dan saya salah satunya.

Bertempat di JX International, Jalan Ahmad Yani Surabaya, pameran buku BBW ini dibuka untuk publik mulai tanggal 28 September – 09 Oktober 2017. 280 jam non stop alias dibuka 24 jam.

Wow ketika datang di hari pertama pre-sale, tanggal 27 September 2017 semua buku masih lengkap. Dan karena tidak semua orang bisa masuk pameran buku maka saingan dalam mendapatkan buku terbatas. Meski tetap harus berkompetisi juga.

Arena JX seluas itu disulap menjadi lautan buku nan rapi. Buku diletakkan di atas meja-meja. Ditata per kategori. Dan arena buku anak adalah yang paling luas dan paling banyak. Hati mana yang tak tergoda.



Karena ini hari kedua saya kesini, saya mau bagi-bagi 16 tips untuk pemula saat belanja di BBW Surabaya 2017

1
Siapkan fisik yang prima, kamu enggak cukup sejam dua jam pilih-pilih buku. Di hari pertama buka tiket pre-sale, saya berangkat dari rumah menuju lokasi jam 8 pagi, dan nyampe rumah maghrib. Betah banget. Gak pernah bosan muterin buku anak, pegangin satu persatu. Semua buku dengan fitur yang disuka anakku ada disana.

2
Pakailah baju yang nyaman nan anti ribet. Membantumu gerak lincah saat berkompetisi mencari buku. Terutama saat jam padat.

3
Jika ke BBW di jam padat pakailah transportasi umum, karena takut parkiran penuh. Termasuk parkiran mobil ya. Mungkin bisa pesan taxi online. Karena lahan parkir terbatas

4
Lihatlah denah buku genre yang kamu tuju, didepan pintu masuk udah dipajang gede pentunjuk denah jenis buku. Supaya kamu gak perlu muterin se JX yang seluas itu hanya untuk menuju genre buku faforitmu.

5
Menentukan budget duit yang bakalan dibelanjakan. Iya iya beneran. Kalo tidak kamu akan selalu tergoda melihat buku-buku genre kesukaanmu melambai-lambai. Sapa yang bilang kalo buku Campbell gak berkualitas? Haha. *akurapuh *enggakbisaenggaktaruhkeranjang

6
Siapkan hati agar tidak mudah tergoda
Disini khan buku anak adalah berbahasa inggris. Sedangkan anak saya Bahasa Indonesia saja masih bisa dihitung bisa mengucapkan berapa kata. Maka, setiap melihat buku anak saya sambil mikir, buku ini manfaatnya apa ya buat anak saya. Meskipun berbahasa Inggris, minimal kita tau secara umum isinya mengenai apa. Kalau saya sendiri kemaren memborong buku yang :
Mengenalkan konsep besar kecil
Mengenalkan kota London *buku incaran sejak dahulu kala (siapa tau kayak Bang El, bisa sekolah London. Amin)
Mengenalkan habitat binatang, misalnya di hutan ada binatang apa saja, apa yang hidup di sungai
Mengenalkan aktifitas belanja di supermarket (karena anak saya suka duduk di trolley)
Mengenalkan konsep angka 1-5
Dan semua buku yang saya beli pasti boardbook, menggunakan satu atau dua kalimat sederhana. Dan punya fitur buka tutup atau push pull dan slide spin. Selain melatih motorik juga membuat buku semakin interaktif.

Eh ada ding, buku yang saya beli dan bukan boardbook. Buku dongeng mengenai sekolah karya Clara Ng. Anak saya suka sekali jika dibacakan buku Clara Ng. Yang paling disuka kisah kupu-kupu Upik. Dan meski buku Clara Ng yang dirumah bukan boardbook, namun anak saya tidak “melukai” bukunya. Makanya ketika ada buku karya Clara Ng di BBW, tanpa mikir langsung masuk keranjang.

Ketersediaan buku anak yang paling banyak, maka buku anak ini dibedakan boardbook, picture book dan activity book.

Jenis buku yang bisa dicari di BBW misalnya buku fiksi, referen tentang komunikasi dan manajerial, arsitek, arts and craft, agama, music, biografi dan banyak lagi lainnya. Tempat buku anak ini paling luas diantara jenis buku yang lain. Dari pintu masuk sebelah kiri, sama seperti tahun kemarin.

7
Jangan lupa terlebih dahulu melihat review buku yang kamu pengen melalui telpon pintar kamu. Atau lihatlah buku yang sudah dibuka. Biasanya panitia menyediakan satu buku sample. Karena saya hampir tertipu dengan buku ABC yang kayaknya bagus, ternyata cuma tebel kardus/cover doang. Sedangkan bukunya sendiri bukan boardbook.  

8
Jangan bawa ATM BCA karena BBW tidak menerima apapun jenis kartu BCA *mereka memang tak jodoh*



9
Manfaatkan rekening Mandirimu dan semua fasilitasnya
BBW ini sponsor utamanya Bank Mandiri, dan dia menerima pembayaran dengan debit Mandiri dan kartu kredit Mandiri, maka hati-hati bisa enggak sadar alias kalap kalo kita asal gesek kartu.
Apalagi Mandiri memberikan bonus-bonus super yang bikin ngiler dan bikin kamu makin belanja terus. Misalnya untuk pemegang kartu Mandiri debit bisa dapetin bonus voucher Rp. 50 ribu untuk pembelian sebesar Rp. 500 ribu dan berlaku kelipatan. Maksimum voucher sebesar Rp. 350 ribu dan persediaan dibatasi dalam satu hari. Jadi, saat itu saya protes belanjaan saya diatas sejuta kogh gak dapat voucher, ternyata voucher sudah habis sejak pagi. Dalam sehari Mandiri debit voucher ini disediakan 70 saja.



Nah untuk pemegang Mandiri kartu kredit untuk transaksi diatas 1juta mendapat voucher 50 ribu, lebih dari 2 juta mendapat voucher 200rb dan persediaan per hari dibatasi. Sehari hanya ada 100 voucher dan hari pertama pembukaan untuk umum tanggal 28 September jam 12 siang udah ludes. Dan kartu kredit bisa belanja dan cicilan tanpa bunga sampe 6 bulan.

Untuk Mandiri Fiestapoin bisa dapat potongan HINGGA 40% atau maksimal Rp. 300rb per transaksi dengan penukaran fiestapoin. Jadi kalo kamu punya poin dari fiestapoin bisa ditukar dengan potongan harga atau bisa ditukar dengan buku yang dipajang di booth mandiri. Jadi tidak perlu melalui pembayaran di kasir.



Dan ada penawaran untuk Mandiri e-money bonus voucher 50 ribu dengan pembelian kartu e-money dan langsung melakukan top up e-money minimal 250 rbu. Dalam sehari dibatasi untuk 25 orang saja.

10
Jika kamu emang berniat membeli buku dalam jumlah besar, bawalah koper geret. Bukan karena kamu tereliminasi *ketahuangenerasiberapa
Tapi untuk memudahkan membawa buku belanjaan kamu. Dan disana biasa kogh orang-orang bawa koper geret. Jika kamu gak membawa koper, namun membutuhkannya, di lantai 2 ada stand penjualan koper. Bisa beli koper on the spot dan banyak pilihannya.



11
Dilokasi boleh bawa tas sehingga minimal bawalah air minum. Karena pegel kaki bikin haus, Jendral. Haha. BBW menyediakan booth makanan dan minuman di lantai 2 dengan naik lift. Disana ada makanan berat seperti bakso, mie ayam, gado-gado dan rawon. Makanan dibandrol harga mulai 20 ribuan. Dan jajan pasar dibandrol 5ribuan saja. Masih ramah kantong. Kalo kamu pikir, ah pasti porsi makanannya sedikit. Enggak, standart kogh porsinya. Lumayan untuk isi tenaga buat pencarian buku lagi.

12
Pengalaman di hari pertama, pagi enggak begitu rame, tapi siang disaat jam istirahat membludak. Jadi tetapkan mau datang jam berapa. Hindari jam-jam sibuk. Jika ingin lebih tenang memilih buku pilihlah jam belanja yang hening. Khan buka 24 jam.

tempat penitipan


13
Jika kamu sudah menentukan buku yang kamu pilih dan masih ingin mencari buku lagi tanpa kehilangan troly kamu kamu. Disana disediakan tempat penitipan buku. Tapi antri ya. Saran saya, manfaatkan betul fasilitas penitipan buku ini. Karena saat jam padat, pengunjung membludak, saya kehilangan trolley saya. Iya saya kesana sendirian. Ketika saya memilih buku, trolley saya letakkan di pojok meja. Dan ketika menoleh trolley saja tidak ada. Saya cari pun tidak ketemu. Padahal untuk mendapatkan buku yang ditrolley saya harus berkompetisi dengan para jasa titip yang gila-gilaan belanjanya. Dan saat saya kembali ke buku incaran saja, ludes. Tak berbekas. Hiks. So, jika kamu sendirian dan masih ingin memilih buku, titipkan saja atau pakailah keranjang agar mudah didorong kemana-mana.

contoh yang salah, tidak dititipkan


14
Nah kalo kita udah list buku yang kita pengen, trus susah nemunya. Jangan terlalu mengharap pegawai BBW. Karena mereka pegawai untuk event ini doang, seperti mahasiswa sehingga kalo ditanya kadang mereka juga bingung. Tapi mereka tetep berusaha bantuin kita. Seperti saat saya ertanya dan meminta tolong petugas BBW mencarikan buku mengenai psikologi dan komunikasi.

15
Amati dengan seksama, satu persatu buku yang dipamerin di meja. Jangan ada yang terlewat. Saya dapat buku anak impor dari Sainsbury’s yang Busy Shop dengan fiturnya yang keren ada di meja pojokan. Pun juga saya bisa dapet buku local karya Clara Ng juga dipojokan tembok dekat mbak-mbak yang jual e-money Mandiri. Ingat, siapa tau buku incaranmu ada ditempat-tempat yang kurang strategis. So, jeli ya.

16
Karena kompetisi ketat banget, kalo pengen buku ya langsung taruh aja di keranjang. Karena apa? Keburu keambil orang. Toh sebelum ke kasir kita bisa sortir lagi sesuai budget enggak. Nah buku yang tidak jadi dibeli, diletakkan saja di pojokan sebelum antri kasir.



Hal-hal ini dari panitia BBW akan membantumu :

1
Kalo kamu punya kartu aktif BPJS, tukerin aja. Entar dapet voucher. Stand BPJS Kesehatan didepan pintu masuk sebelah kanan. Mereka memberikan gratis voucher 20 ribu untuk peserta aktif BPJS kesehatan. Nah, cara untuk ngecek status keaktifan peserta BPJS, bisa unduh aplikasi mobile JKN di playstore, buka menu peserta. Masukkan nomor peserta BPJS Kesehatan. Tanda centang warna hijau menunjukkan kepesertaan aktif. Dan tanda merah menunjukkan kepesertaan tidak aktif. Lumayan voucher 20rb ini bisa digunakan untuk membeli buku local yang harganya banyak dimulai dari sepuluh ribuan saja.

2.
Saat menuju kasir, kamu akan diarahkan oleh salah satu petugas BBW yang mengarahkan ke kasir kosong. Tidak hanya itu kita juga dibantu para kasir yang memberikan tanda bahwa kassa mereka kosong.



3
Booth Mandiri menyediakan tempat charger hape gratis. Jadi ditengah pilih-pilih dan hape kamu butuh diisi tenaga, dateng aja di panggung booth Mandiri. Disediakan banyak kogh.



4
Kondisi di arena buku sangat dingin, apalagi di bagian buku dekat tempok. Bawalah jaket dan disana tidak dilarang menggunakan jaket. Suer dinginnya kebangetan.

5
Jika ingin shalat ada musholla di lantai dua dekat stand makanan. Kamu bisa shalat disana.


6
Setelah semua selesai, dan kamu kesulitan angkut buku belanjaanmu, disediakan porter untuk membantu mengangkut buku-bukumu ke mobil.

7
Haus setelah berjibaku dengan buku? Dapatkan free ice black coffee and ice black tea dari Coffee Toffee Jatim Expo Surabaya untuk pembelanjaan minimal 1 juta rupiah


Udahan dulu ya, waktunya selonjorin kaki. Selamat berburu buku berkualitas di BBW Surabaya 2017. Auuwsome 280 jam non stop.

Tidak ada komentar