Intip 6 Rahasia Keluarga Harmonis ala Arisan Resik dan HIJUP Bloggers Meet Up Surabaya


Membangun sebuah keluarga bukanlah hal yang bisa dikatakan mudah. Karena kita hidup dengan pasangan tidak sehari dua hari. Melainkan sampai jiwa terputus dari raga. Jika ada yang mengatakan bahwa masa kritis pernikahan terjadi di lima tahun awal setelah ijab qabul, mungkin hal ini tidak berlaku bagi pasangan yang lain. Karena bisa jadi setiap tahun adalah masa menakhlukkan segala tantangan yang ada dalam membangun sakinah. Keluarga yang dilandasi iman karena Allah pasti menginginkan keluarga yang harmonis.



Secara terminologi keharmonisan berasal dari kata harmonis yang bersangkut paut dengan (mengenai) harmoni, seia sekata. Titik tekan dari keharmonisan adalah keadaan selaras atau keserasian – dalam rumah tangga perlu dijaga.

Keluarga harmonis menurut Ali Qaimi merupakan keluarga yang penuh dengan ketenangan, kasih sayang, keturunan, dan kelangsungan generasi masyarakat, belas kasih dan pengorbanan, saling melengkapi dan menyempurnakan, serta saling membantu dan bekerja sama.

Dari pengertian diatas, dapat saya simpulkan bahwa keluarga harmonis adalah terciptanya keadaan yang sinergi antara anggota keluarga, tentram dalam menjalankan peran dengan penuh semangat kebersamaan. Intinya adalah bagaimana keluarga bisa bahagia bersama.


Lantas bagaimana membangun keluarga yang harmonis? Bukankah asal tau hak dan kewajiban suami istri udah beres ya. Hak dan kewajiban suami istri sudah tercantum di buku akad nikah, tinggal dibaca-baca lagi dan diresapi maknanya. Beres khan? Ternyata membangun keluarga harmonis tidak semudah membaca buku nikah, tidak seperti membalikkan telapak tangan. Cinta saja tak cukup, karena cinta adalah kata kerja. Maka butuh usaha untuk merawat cinta. Bagaimana caranya?



Alhamdulillah saya berkesempatan hadir dalam undangan acara #HijupBloggersMeetUp X #Arisan Resik Surabaya untuk menjawab hal diatas. Bertempat di Yello Hotel Jemursari, acara ini dihadiri oleh 25 blogger Surabaya yang sudah menikah. Acara ini menghadirkan dr. Muhammad Ilham Aldika Akbar, Sp.OG dan Sarah Sofyan seorang social media influencer yang juga owner of brand Rumah Ayu. Tidak hanya itu hadir pula Ibu Yuna Kristina dari brand Resik V Manjakani Whitening. Dipandu oleh MC yang selalu bersemangat, mba Wina membuka acara ini dengan menyapa semua blogger yang hadir.

Tantangan Dalam Pernikahan
Untuk membangun keluarga harmonis maka diantara suami istri harus merawat cinta agar tetap menggelora seperti saat pertamakali disatukan. Di jaman sekarang, banyak suami dan istri yang sama-sama bekerja. Istri sibuk, suami pun tak kalah jadwalnya yang padat. Sekalinya bertemu, masih tetap sibuk dengan fokus pada gawai masing-masing. Entah suami janjian dengan klien atau istri yang kepo obrolan segambreng grup WA (ya khan? Hayo ngaku). Benar saja jika ada yang mengatakan bahwa gawai bisa mendekatkan yang jauh, namun saat ini gawai bisa menjauhkan yang dekat.



Sementara terkadang banyak pasangan yang menganggap, ah khan udah bertahun-tahun menikah, udah lewat masa kritis pernikahan. Padahal menurut Bu Yuna, setiap tahun adalah masa kritis pernikahan loh. Kenapa? Karena pasti ada saja tantangan pernikahan itu.

Bertambahnya usia pernikahan, akan bertambah pula masalahnya. Belum lagi wanita yang sudah memiliki anak, tidak mungkin tidak ada yang berubah dari segi fisik. Sementara diluar sana suami banyak bergaul dengan wanita cantik dan menarik. Sehingga inilah tantangan seorang istri, mengarahkan suami agar setia pada pasangan. Bukankah tujuan awal menikah adalah satunya membangun keluarga yang harmonis?

Membangun Keluarga Harmonis dengan Kebiasaan Kecil
Ada 6 (enam) cara membangun keluarga harmonis yang saya rangkum dan rangkai dari apa yang dipaparkan pembicara, diantaranya :

1.       Menjaga Komunikasi
Dengan tantangan pernikahan seperti diatas, maka perlu bagi para pasangan untuk menjaga komunikasi. Hal ini disampaian oleh dr Ilham Aldika saat membuka obrolan. Bagi beliau, pasangan tidak hanya membutuhkan kebutuhan biologis semata, namun juga komunikasi. Apa yang bisa dilakukan saat menjaga komunikasi ini? Dalam hal ini disampaikan oleh Mba Sarah. Mba Sarah menyebutkan beliau menetapkan aturan dalam keluarga bahwa dimeja makan tidak ada gadget. Selain itu Mba Sarah menyempatkan untuk traveling berdua dengan suami. Hal ini untuk menjaga getar cinta dalam rumah tangga.




2.       Menjaga pola makan dan Olahraga
Mba Sarah Sofyan mengatakan bahwa meski suami mengatakan kita cantik, kita harus sadari bahwa setelah melahirkan tentu fisik wanita akan berubah. Lalu mba Sarah menyimpulkan ada dua hal yang bisa dilakukan yakni menjaga pola makan dan olahraga. Menjaga pola makan tentu akan membuat badan lebih fit. Mba Sarah tidak mau bahkan jarang banget makan fastfood, softdrink dan lebih memilih makan dirumah dan tidak makan sambel. Ketika mendekati mendekati masa haid, mba Sarah tidak minum kafein, lebih banyak jus. Dengan mengkonsumsi jus haidnya pun menjadi lebih lancar.

Tidak hanya makan yang dijaga namun diimbangi juga dengan olahraga. Olahraga yang dipilih pun bukan olahraga berat melainkan olahraga pilates yang lebih ke pernapasan dan menguatkan otot. Dan pada olahraga ini ada beberapa gerakan yang tujuannya mengencangkan area kewanitaan seperti Kegel. Gerakannya seperti orang menahan pipis dengan durasi 10 hitungan.

Hal kecil seperti menjaga pola makan dan olahraga seringkali diabaikan, padahal dengan dua hal ini membuat tubuh wanita lebih sehat dan bonusnya timbangan tidak akan menambah ke jarum sebelah kanan. Suami-suami pasti seneng khan kalo istrinya sehat dan terlihat lebih ramping.


3.       Menjaga Kebersihan Area Kewanitaan
Ibu Yuna mengatakan kadang kita sebagai wanita berfikir harus cantik untuk suami kita. Cantik yang kita pikirkan hanya kecantikan wajah. Padahal kalo sudah berhubungan dengan suami gak cuma mengenai wajah dan badan. Tapi ada satu investasi yang kadang-kadang kita lupakan. Yaitu area kewanitaan kita.

Padahal itu yang paling penting dan sering kita lupain karena tempatnya tersembunyi alias tidak terlihat. Akhirnya kita pikir, “ah yasudahlah”. Padahal tahukah Mam, area kewanitaan adalah investasi dan jika tidak kita rawat kebersihan dan kecantikannya, akan menjadi masalah salah satunya menjadi sarang penyakit. Tentu hal ini tidak kita mau ya Mam.



Buatlah suami bahagia dengan merawat area kewanitaan. Dengan menjaga yang baik agar tetap sehat. Sehat disini misalnya tidak keputihan berlebihan. Secara general, kesehatan tubuh pasti mempengaruhi. Lakukan olahraga, diet yang benar, mengurangi makanan dan minuman seperti fast food. Dr Ilham Aldika mengatakan di tubuh kita memiliki bakteri, dan dengan tubuh sehat, bakteri baik akan berkembang secara pesat, sehingga bisa mencegah infeksi. Termasuk infeksi pada area kewanitaan.


4.       Menjaga Area Kewanitaan dengan Resik V Manjakani Whitening
Dr Ilham Aldika menjelaskan secara natural area kewanitaan itu memang akan berubah menyesuaikan usia. Tidak kencang lagi seperti masa remaja. Banyak faktor terutama hormon, pola hidup, pola makan, memakai pakaian yang ketat, lembab, juga bahan yang tidak tembus udara. Gesekan diarea lipatan, mengenai kulit dan celana berakibat kulit di area kewanitaan berubah warna. Tentu hal ini membuat para istri menjadi kurang percaya diri didepan suami.



Untuk mengatasi hal tersebut, Ibu Yuna mengenalkan Resik V Manjakani Whitening. #ResikVManjakaniWhitening adalah pembersih khusus kewanitaan yang memiliki fungsi ganda. Pertama dapat menjaga kebersihan area kewanitaan dan yang kedua menjaga kesehatannya. Pembersih ini akan membuat para wanita cantik dari dalam, karena Resik V Manjakani meng klaim dapat dua kali mencerahkan dan makin mengencangkan. Tentu kita pada istri pengennya seperti awal-awal nikah. Jangan sampe rumah tangga yang udah puluhan tahun “rasa”nya beda, khan enggak enak banget. Huhu.

Resik V Whitening Manjakani mengandung bengkoang dan manjakani. Manjakani diambil dari Persia. Yang sudah banyak kita ketahui bahwa bengkoang fungsinya untuk kecantikan wajah seperti masker, namun sebenarnya fungsi utamanya adalah memutihkan. Karena didalam bengkoang ada anti oksidan, ada vitamin, olehkarenanya dapat mencerahkan termasuk sudah diformulasikan bisa mencerahkan area kewanitaan wanita. Karena pada dasarnya bengkoang punya fungsi memutihkan.

Yang kedua adalah manjakani, gimana caranya manjakani mengencangkan otot kewanitaan . Sebenarnya kalo kita baca-baca, udah lama banget jaman dulu nenek moyang kita jika ada yang melahirkan disediakan buah manjakani tumbuk. Cara tradisional ini dipakai ke area kewanitaan supaya mengerutkan atau mengecilkan lagi. Jadi manjakani sejak jaman dulu sudah dipakai.

Mengapa manjakani bisa bekerja seperti itu. Karena didalam manjakani ada tanin. Tanin fungsinya bisa mengencangkan otot kewanitaan, selain itu tanin juga bersifat sebagai anti inflamasi, jadi kalo kita habis melahirkan lebih bengkak-bengkak, bisa mengembalikan ke bentuk semula. Dalam tanin ada astringen, astringen fungsinya juga mencegah bau yang tidak sedap, anti bakteri, dan mencegah keputihan.



Mengapa harus menggunakan Resik V Manjakani Whitening, bukankah mencuci area kewanitaan dengan sabun mandi sudah cukup?
Sebenarnya area kewanitaan kita sifatnya asam dengan PH antara 3 ½ sampai 4 ½ ,  memiliki kemampuan membersihkan diri sendiri, dan punya flora seimbang ada bakteri baik dan bakteri jahat. Asalkan kita membersihkan area kewanitaan dengan air bersih, yang steril. Namun jika airnya kotor akan semakin menambah bakteri jahat area kewanitaan kita.

Nah kadang-kadang kita juga tidak percaya diri jika membersihkan hanya menggunakan air saja, dan akhirnya menggunakan sabun. Sekalian mandi dari atas sampai bawah, sekalian disabunin. Sebenernya hal itu juga tidak boleh karena sabun itu sifatnya adalah basa, jadi PH nya itu diatas 4 ½ sekitar 7 biasanya. Hal ini tentu dapat memperngaruhi flora normal yang ada di area kewanitaan.

Justru yang harus kita gunakan adalah pembersih kewanitaan dengan PH yang sama dengan area kewanitaan kita. Resik V Whitening Manjakani memiliki PH yang sama dengan PH kewanitaan. Sehingga tetap aman digunakan keseharian.

Sehingga, didalam 1 Resik V Manjakani Whitening ini sudah terkandung semuanya, yang bisa menjadi solusi area kewanitaan kita.



Kalo #istriresik (istri bersih) dari dalam, jangan pernah menolak ajakan suami untuk berhubungan ya. Kata mba Sarah Sofyan kalo suami malah nyari ditempat laen khan serem. Apalagi menurut agama, untuk hal ini kita juga tidak boleh menolak ajakan suami. Dan ternyata setelah saya cari tau, berdasarkan penelitian dibuku His Needs Her Needs, dari Willard F. Harley, Jr, kebutuhan dasar suami adalah respon seksual loh, berbeda dengan kebutuhan dasar istri yakni kasih sayang.



So, wajar aja kalo suami “minta” lagi dan lagi, ya emang itu kebutuhannya. Sebagai istri  yang baik, tentu berilah pelayanan terbaik kepada suami. Salah satunya dengan tidak pernah menolak “ajakan” suami, juga menjaga kebersihan dan kesehatan area kewanitaan dengan Resik V Manjakani Whitening yang 2x mencerahkan dan makin mengencangkan.


5.       Membuat dekorasi kamar yang Menawan
Agar semakin tumbuh getaran cinta dan kemesraan bersama suami, maka kita bisa mendekor kamar tidur dengan hal sederhana namun berkesan. Yakni dengan membuat hiasan dinding dengan latar foto berdua dengan suami. Dan ternyata di akhir acara kami diajarin membuat decoupage keren dengan pigura.

Dipandu oleh Mbak Mita dari Mieta Heart Work yang super sabar mengajari kami semua membuat kreasi yang cantik dan rapi. Dan Alhamdulillah saya menjadi salah satu yang terbaik dalam kreasi ini. Nanti pigura ini akan saya pasang foto berdua dan dipajang dikamar, mengingatkan bahwa “ a Marriage is Falling in Love Many Times “. So sweet khan? Kamar tidur juga makin cantik dengan pigura ini. Dan tentunya terasa ada magnet cinta yang menggelora saat meresapi kalimat di pigura.  










6.       Tampil Menarik didepan Suami
Jika kebersihan dalam sudah terawat dan sehat, jangan lupa untuk tampil menarik luarnya didepan suami. Jangan malah terbalik ya, ketika keluar rumah heboh dengan dandanan cetar, sementara dirumah cuma menggunakan daster yang kusut. Itupun ada lubang sana sini, bau ikan asin pula karena habis memasak didapur, hehe. Trus gimana dong caranya? Tampilah menarik dan cantik dengan produk HIJUP.

Sumber gambar : Hijup.com


HIJUP.com adalah Islamic fashion e-commerce pertama di dunia yang didirikan pada tahun 2011 oleh perempuan kreatif nan berbakat bernama Diajeng Lestari. Dengan konsep online mall, HIJUP.com menyediakan berbagai macam produk terbaik karya designer fashion muslimah Indonesia. Produk yang disediakan ditujukan khusus untuk wanita Muslim, dari mulai pakaian, kerudung, aksesoris dan banyak lagi lainnya.

HIJUP adalah kependekan dari Hijab Up (seperti pada mata make up atau dress up). Karena HIJUP tau bahwa wanita layak untuk tampil menawan dengan pakaian yang cantik dan mengikuti trend namun tetap syar’i. Aksesnya mudah tinggal ketik HIJUP.com di ponsel pintarmu, kita bisa memilih produk yang kita suka.



Mengapa harus tampil menarik didepan suami dengan produk HIJUP? Pertama kamu akan mendapatkan produk dalam negeri yang berkualitas dari brand atau designer terkemuka, sehingga terjamin keaslian produknya. Kedua kamu berkesempatan mendapatkan potongan harga sehingga mendapatkan produk kualitas premium dengan harga miring.

Masak mau pakai produk biasa-biasa aja sih didepan suami, sementara perempuan diluar sana udah luar biasa syantik nan cetar penampilannya :D

Saya udah nyobain exclusive scarf HIJUP, bahannya adem,  motifnya kalem tapi bikin aura cantiknya keluar.  Dan yang tidak kalah penting,  ukuran scarfnya menutup dada,  jadi tetep syar'i namun modis. Hmm, pokoknya juara deh scarf dari HIJUP. Kalo diajak pergi suami bikin makin PD khan :)



Saat ini HIJUP ngasih Voucher potongan belanja di HIJUP.com dengan ketentuan discount Rp. 50.000 dengan minimum pembelajaan Rp. 250.000, kode voucher : HIJUPRVMSURABAYA, masa berlaku kode voucher hingga 30 November 2018. Atau kamu bisa klik gambar dibawah ini.

 Klik Link DISINI


Yuk merawat cinta dengan meningkatkan level pelayanan kepada suami kita, dengan pelayanan #istriresik. InsyaAllah suami semakin betah dirumah dan makin sayang sama istri. Lalu terciptalah keluarga harmonis yang kita impikan 


Salam
Anggraeni Septi
Istri yang masih empat tahun menikah dan memiliki anak usia 2 tahun



11 komentar

  1. Waaooo, baru 4 tahun.
    Insha Allah selalu diberikan keharmonisan dalam rumah tangganya yaak.

    Salah satu ikhtiar dengan menjadi istri resik.
    ...
    Daaann..
    Modis.. .
    .
    .
    Langsung kepikiran si dress unyu di Hijup wakakaka. .

    BalasHapus
  2. "a Marriage is Falling in Love Many Times" ..wow, suka bangets denga quotenya.., Mbak! Ulasannya juga lengkap sekali, jadi tambah ilmu saya...

    Memang pernikahan berapapun usianya tantangannya tetap ada. Maka salah satu solusi untuk menjaga keharmonisan dengan memakai Revik V ini tentu merupakan keharusan. Sehingga akan tercipta keluarga SaMaWa yang jadi impian semua pasangan

    BalasHapus
  3. Paparan yg lengkap, banyak ilmu yang didapat dan bisa langsung dipraktikkan. Terima kaaih infonya

    BalasHapus
  4. Wah, infonya sangat bermanfaat. Saya juga ingin mendengar sharing dari yang sudah bertahun-tahun berumahtangga duung. kadang2 masalah itu datang gak bisa diduga. Dikira 5 tahun lewat sudah baik2 saja gak tahunya baru terjadi masalah bertahun-tahun kemudian

    BalasHapus
  5. Liat Mamanya Lui selalu seger euy. Resep pisan. Pantesan aja kalo suaminya makin sayang hehe. Acaranya keren ya mba.. apalagi ada lomba blognya juga ya? Wii mantab

    BalasHapus
  6. Wah acaranya berfaedah banget mba, seru abis. Saya baru tau ada resik untuk pembersih kewanitaan hehe, ah bener juga sih kewanitaan harus selalu di jaga ya. Beli ah, hihi. makasih mba sharingnya, acaranya keren pisan ~

    BalasHapus
  7. Pernikahan itu mau bahagia & ga hanya kita yg bisa melakukannya. Namanya biduk di tengah lautan, pasti akan ada.ombak atau riak sepanjang hidup kita. In shaa Allah kita dpt melalui dg cinta, kasih sayang & pengertian...saya juga baru 35 th bareng mantan pacar..heheh

    BalasHapus
  8. Aku ikut yang di Bandung pas acara meetup Resik V ini.
    Acaranya seru dan banyak info bermanfaat ya, bahwa udah menikah PR juga buat menjaga keluarga harmonis.

    BalasHapus
  9. Makasih tipsnya mbak. Cakeeep... Hijup ya juga cantik. Saya pakai resik V juga. Hehe...

    BalasHapus
  10. Pasangan muda, hihihi. Sama dengan aku ��
    Acaranya seru banget ya, mbak ��

    BalasHapus
  11. oh jadi harus jaga pola makan dan olahraga yah

    BalasHapus